Laman

Rabu, 12 Oktober 2016

Pemain Brazil Gabriel Jesus Sangat Mudah Melop Bola ke Gawang Venezuela

betfull - Timnas Brasil sukses melanjutkan tren positif mereka di ajang kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona CONMEBOL. Bertandang ke Venezuela, anak asuh Tite ini sukses membawa pulang tiga angka setelah membekuk tim tuan rumah dengan skor 0-2.


alannya pertandingan di Estadio Olimpico Metropolitano de Merida ini bisa dikatakan berjalan dengan cukup seru di mana kedua tim memulai serangan dengan tempo sedang. Namun baru 8 menit laga berjalan Venezuela melakukan blunder fatal melalui kiper mereka Dani Hernandez. Berniat memberikan bola ke pemain bertahannya, bola operan Hernandez malah jatuh tepat di kaki Gabriel Jesus yang dengan mudah melop bola ke gawang Venezuela. Skor berubah 0-1 bagi keunggulan tim tamu.
Unggul satu gol membuat Brasil semakin menaikkan tempo serangan, serangan demi serangan yang digalang oleh trisula maut Gabriel Jesus, Willian, dan Philipe Coutinho cukup membuat pemain belakang Venezuela kerepotan. Untungnya Dani Hernandez bermain dengan sigap untuk mengamankan peluang Tim Samba.
Venezuela sendiri sejatinya punya peluang matang di menit 40 melalui aksi individu Adalberto Penaranda namun sayang ia terlalu lama menggiring bola sehingga berhasil digagalkan oleh lini pertahanan Brasil. Skor 0-1 bertahan hingga turun minum.
Sekembalinya dari ruang ganti, Brasil kembali melanjutkan dominasi mereka atas Venezuela. Baru delapan menit berjalan, La Seleccao sukses menggandakan keunggulan. Berawal dari umpan silang Renato Augusto, bola jatuh tepat di kaki Willian dan Gelandang Chelsea itu mengeksekusi bola dengan sempurna sehingga kedudukan berubah menjadi 0-2 bagi keunggulan tim tamu.
Pada pertandingan ini sempat terjadi mati lampu sehingga pertandingan harus dihentikan selama beberapa menit. Setelah listrik kembali menyala, pertandingan dilanjutkan di mana jual beli serangan tetap terjadi. Saat wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan, kedudukan 0-2 untuk kemenangan Brasil tetap bertahan.
Berkat kemenangan ini Brasil sukses mengkudeta Uruguay di puncak klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona CONMEBOL sedangkan Venezuela masih tertahan di dasar klasemen.

0 comments:

Posting Komentar