Win323.net - Manajer Arsenal, Arsene Wenger, meyakini bahwa Lucas Perez dapat menjadi pemain hebat untuk klubnya. Namun, Wenger mengimbau Perez untuk tampil lebih efektif dalam setiap laga.
Perez direkrut Arsenal pada bursa transfer musim panas 2016 setelah berhasil mencetak 17 gol untuk Deportivo La Coruna di ajang La Liga musim lalu.
Saat mendatangkan Perez, Arsenal mengeluarkan dana sebesar 17 juta poundsterling (sekitar Rp 270,5 miliar).
Pemain 28 tahun itu sempat tampil impresif dengan mencetak dua gol kala Arsenal menang 4-0 atas Nottingham Forest pada ajang Piala Liga Inggris, 20 September 2016.
Namun sejauh ini, Perez baru dipercaya untuk tampil dalam tiga laga Premier League dan satu partai Liga Champions.
Meski tak rutin tampil, Perez diyakini Wenger dapat menjadi pilar hebat bagi Arsenal. Hanya saja, Wenger masih menginginkan penampilan yang lebih impresif dari sang pemain.
“Saya percaya bahwa Perez punya potensi untuk menjadi pemain yang hebat,” ujar Wenger seperti dikutip dari The Express, Senin (24/10/2016) waktu setempat.
“Saat sesi latihan, Perez terus menunjukkan potensinya. Sekarang, dia perlu mentransfer hal itu ke dalam permainannya, dan lebih membuktikannya,” tutur dia.
Wenger mengaku akan memberikan kesempatan kepada Perez saat Arsenal melawan Reading dalam laga Piala Liga Inggris. Partai itu akan digelar di Stadion Emirates, pada Selasa (25/10/2016) atau Rabu dini hari WIB.
“Saya pikir Perez sudah tampil bagus saat laga melawan Ludogorets (di ajang Liga Champions), karena dia mengkreasi dua gol,” kata Wenger.
0 comments:
Posting Komentar